Karang Intan (12/07) Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1006-05/ Karang Intan Serda Haidir melaksanakan pengajaran di SD Negeri Sungai Alang Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar, Senin 10 Juli 2017.
Serda Haidir mengungkapkan pengajaran ini tentang materi pengetahuan wawasan kebangsaan dan Latihan Pelajaran Baris Berbaris kepada siswa-siswi SD Negeri Sungai Alang guna membantu program pemerintah tentang pendidikan nasional dan menumbuhkan nasionalisme dan cinta tanah air.
Materi yang disampaikan meliputi pengertian Pancasila, Undang Undang Dasar 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI selain itu juga diberikan materi kedisiplinan, moral dan etika serta PBB.
Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan disiplin, loyalitas, setia kawan dan Nasionalisme generasi muda khususnya para pelajar sejak dini, agar mampu menjadi pemuda-pemuda yang tangguh dan cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Diharapkan kedepannya, setelah mengikuti materi wawasan kebangsaan ini tertanam nasionalisme didada setiap siswa–siswi generasi muda Kab Banjar sehingga tidak muncul fikiran-fikiran yang negatif dan akan menjadi generasi penerus bangsa yang handal dan mampu bersaing dengan daerah lain bahkan Internasional.
Danramil-05/ Karang Intan Kapten Bahrudin membenarkan, Seyognya Anggota Babinsa pembinaan sejak dini pada anak- anak Sekolah harus dilakukan, mengingat ini lah Momen bagus sehingga ke depan pada generasi inilah yang nantinya penentu masa depan bangsa.
(Kodim 0911/NNK)