Sungai Alang adalah salah satu desa dari 26 desa yang ada di wilayah Kecamatan Karang Intan,. Sungai Alang itu sendiri menurut penuturan lisan para tetua masyarakat turun temurun berasal dari nama Sungai Penghalang, dulunya dibuat semacam parit yang cukup dalam dui ujung desa gunanya untuk menahan serangan dari para perampok dan penjajah yang akan memasuki desa/kampong, seiring dengan berjalannya waktu dari generasi ke generasi pada waktu registrasi desa untuk legalitas maka didaftarkan desa/kampong dengan nama Sungai Alang, dulunya mencakup tiga desa yaitu Sungai Alang, Sungai Landas dan Padang Panjang seiring dengan perkembangan penduduk maka desa Sungai Landas dan Padang Panjang berdiri sendiri.